LIFESTYLE

Pergi Liburan Saat Bulan Ramadan? Cek Dulu Tips Berikut Ini!

03 April 2024

Bulan Ramadan tidak selalu berarti menahan diri dari liburan. Sebaliknya, bagi sebagian orang, liburan selama bulan suci ini bisa menjadi momen yang istimewa. Tetapi, berbeda di hari-hari biasa, liburan saat puasa Ramadan memerlukan persiapan khusus agar tetap berkesan, penuh makna, dan tetap membuat Anda khusuk dalam beribadah.

 

Tips Liburan Saat Bulan Ramadan

Berikut ini beberapa tips yang perlu Anda perhatikan sebelum pergi liburan di Bulan Ramadan:

 

1. Persiapkan dengan Baik

Persiapan adalah kunci keberhasilan dalam setiap liburan, termasuk saat bulan Ramadan. Tak masalah ke mana Anda akan pergi, siapkan berbagai keperluan seperti akomodasi, tiket perjalanan, dan sebagainya. Bila perlu siapkan minimal satu minggu sebelum keberangkatan.

Pastikan juga untuk membawa alat shalat serta merencanakan perjalanan sesuai jadwal puasa agar memiliki waktu makan dan minum yang cukup sebelum bepergian.

 

2. Pilih Lokasi Liburan yang Sesuai

Saat memilih lokasi liburan, pertimbangkan kegiatan yang sesuai dengan nilai-nilai Ramadan. Anda dapat memilih destinasi yang menawarkan suasana religius, seperti kota-kota suci di Timur Tengah, atau tempat-tempat yang menawarkan kegiatan amal dan berbagi dengan sesama.

 

3. Riset dan Buat Itinerary

Sebelum berangkat, lakukan riset tentang tempat tujuan Anda dan buatlah itinerary perjalanan. Ketahui lokasi-lokasi penting yang ingin Anda kunjungi, jam buka tempat-tempat wisata khususnya saat Bulan Ramadan, dan kegiatan yang ingin dilakukan selama liburan tanpa mengganggu ibadah Anda.

 

4. Andalkan Kecanggihan Teknologi

Manfaatkan teknologi untuk memudahkan perjalanan Anda. Gunakan aplikasi peta, aplikasi cuaca, dan aplikasi penerjemah jika Anda berlibur ke negara dengan bahasa yang berbeda. Manfaatkan juga aplikasi yang memuat tentang tempat-tempat halal, lokasi masjid terdekat, dan aplikasi waktu sholat. Selain itu, pastikan Anda memiliki akses internet yang cukup selama perjalanan.

 

5. Sesuaikan Waktu Traveling

Perhatikan waktu perjalanan Anda agar sesuai dengan jadwal ibadah Ramadan. Hindari bepergian pada waktu yang dapat mengganggu waktu sahur atau berbuka puasa. Jika memungkinkan, pilihlah waktu perjalanan yang tidak terlalu padat agar Anda dapat menjalankan ibadah dengan khusyuk.

 

6. Sahur dan Berbuka dengan Makanan Sehat

Meskipun sedang liburan, jangan lupakan kesehatan tubuh Anda selama bulan Ramadan. Pastikan untuk tetap sahur dan berbuka dengan makanan yang sehat dan bergizi. Cari tahu restoran atau warung yang menyediakan menu sahur dan berbuka sehat di sekitar lokasi Anda berlibur.

 

7. Ibadah Tetap Jalan

Meskipun Anda sedang liburan, jangan abaikan ibadah Anda. Tetapkan waktu untuk melaksanakan shalat lima waktu, membaca Al-Quran, dan berdoa. Manfaatkan juga kesempatan untuk beribadah di tempat-tempat suci atau masjid-masjid terkenal yang Anda kunjungi.

 

8. Budgeting dan Siapkan Dana

Sebelum berangkat, tentukan budget liburan Anda dengan cermat dan siapkan dana yang cukup. Hindari pengeluaran yang tidak perlu dan prioritaskan penggunaan dana untuk kegiatan dan pengalaman yang benar-benar berarti bagi Anda.

 

Persiapan dana dan budgeting untuk liburan di Bulan Ramadan bisa Anda serahkan pada Jenius Bank BTPN. Jenius menyediakan tiga pilihan tabungan digital yang bisa dimanfaatkan sesuai tujuan finansial Anda, termasuk dana untuk liburan di Bulan Ramadan ini. Pilihan tabungan tersebut adalah:

●      Flexi Saver: tabungan fleksibel berbunga setara deposito yang bisa disetor dan ditarik sesuka Anda

●      Dream Saver: tabungan otomatis berbunga setara deposito yang setoran dan periodenya bisa ditentukan sendiri

●      Maxi Saver: deposito berjangka berbunga optimal yang dibuat, dikelola, dan dicairkan dari smartphone Anda.

 

Serunya lagi Anda bisa memakai satu, dua, atau ketiganya sekaligus dan biarkan Jenius membantu merealisasikan keinginan Anda.  Yang pasti Jenius Bank BTPN akan selalu ada di setiap aspek life finance Anda. Informasi selengkapnya terkait produk keuangan berbasis digital ini bisa Anda temukan di website resmi Bank BTPN.